kode kode panjang URL GAMBAR

SMKN 1 Kendit Berkomitmen Mencetak Generasi yang Tangguh dan Memiliki Jiwa Cinta Tanah Air

Media Teropong Timur
Oleh -
0

 



Senin, 10 Maret 2025,


Situbondo - SMKN 1 Kendit dibawah kepemimpinan Kepala Sekolah Ibu Susi memiliki beberapa program pendidikan unggulan salah satunya adalah program pembinaan karakter yang dilaksanakan seminggu sekali dengan menggandeng Polsek Kendit dan Koramil Kendit secara bergantian untuk mengisi materi di lingkungan sekolah dalam bidang keagamaan, kecintaan kepada NKRI.


Kepala Sekolah beserta dewan guru, staf juga menunjukan keperdulian kepada siswa siswi yang yatim piatu dan tergolong dari keluarga kurang mampu agar tetap bersekolah di SMKN 1 Kendit.




Dalam kesempatan wawancara, Kepala Sekolah SMKN 1 Kendit menerangkan, "kami pihak sekolah ingin mencetak siswa-siswi yang memiliki karakter yang baik karena mereka (para siswa-siswi) nantinya akan menjadi pemimpin di masa depan. Yang ingin kami tanamkan kepada para siswa siswi adalah karakter yang tangguh dan memiliki jiwa cinta tanah air dan memiliki empati yang tinggi terhadap lingkungan sekitarnya".


Kepala sekolah SMKN 1 Kendit memberikan penjelasan tambahan, "Meskipun kami berada di sekolah pinggiran namun mereka adalah generasi muda yang dititipkan oleh orang tua kepada kami, maka kewajiban Kamilah untuk mengawal proses pendidikan para siswa siswi kami di sekolah," jelasnya.


Bentuk sinergitas antara pihak SMKN 1 Kendit dengan menggandeng Polsek Kendit dan Koramil Kendit adalah sebuah terobosan yang patut diberikan apresiasi dalam dunia pendidikan.


Pewarta : Wahyu

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)